Daihatsucirebon.com - CIBUBUR : DAIHATSU menyerahkan lagi dua unit Gran Max sebagai wujud dukungan pada Program “Indonesia, Ayo Aman Berlalulintas” yang digagas Korps Lalu Lintas (Korlantas) POLRI. Penyerahan dilakukan oleh Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sudirman MR kepada Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) POLRI, Irjen (Pol) Drs. Pudji Hartanto, MM bertempat di Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara, Cibubur, Sabtu 14 Juni 2014.
Sebelumnya pada tahun 2008, Daihatsu telah menyumbangkan 2 (dua) unit Gran Max untuk sarana transportasi dan 1 (satu) unit mobil kebersihan untuk melengkapi sarana Taman Lalu Lintas. Dengan penyerahan hari ini, total sumbangsih Daihatsu menjadi 5 unit kendaraan. Ke-empat unit Gran Max difungsikan sebagai kendaraan operasional untuk melayani pengunjung melihat berbagai objek di Taman Lalu Lintas sekaligus belajar tentang berbagai rambu lalu lintas.
Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara ini merupakan taman yang dikembangkan oleh Dirlantas Polda Metro Jaya sebagai arena edukasi anak tentang konsep aman berlalu lintas. Dengan mengajak anak berkunjung ke Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara, sejak usia muda anak-anak belajar tentang cara berkendara yang baik dan aman. Bahkan pada momen tertentu, anak akan mampu berperan menjadi pelopor keselamatan berlalulintas sesuai usianya, misalnya saat mereka mengingatkan orang tuanya yang sedang berkendara di jalan raya untuk mentaati rambu-rambu lalu lintas yang ada.
Daihatsu mendukung Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara, Cibubur sebagai bentuk komitmen atas Program Korlantas POLRI “Indonesia, Ayo Aman Berlalulintas” yang juga mendapat dukungan dari Grup Astra. “Sebagai sahabat Program Keselamatan Berlalu Lintas, kami sangat bangga bisa menjadi mitra Korlantas POLRI. Sebagai produsen mobil kami juga ingin berperan aktif untuk memberikan pendidikan lalu lintas sejak dini. Penambahan dua unit Gran Max di Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara ini diharapkan dapat meningkatkan disiplin berlalulintas bagi generasi mendatang,” ujar Sudirman MR, Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor.
Pada kesempatan ini, Irjen (Pol) Drs. Pudji Hartanto, MM juga memberikan penghargaan kepada Astra Daihatsu Motor atas Peran Serta dalam Mendukung Pendidikan Berlalu Lintas bagi Masyarakat dan Mendukung Pengembangan dan Kemajuan Taman Lalu Lintas Saka Bhayangkara, Cibubur
0 comments:
Post a Comment